Dukung Generasi Muda Wujudkan Mimpinya, Kapolres Belu Ajak Remaja PSHT Persiapkan Diri Bila Ingin Jadi Anggota Polri

Dukung Generasi Muda Wujudkan Mimpinya, Kapolres Belu Ajak Remaja PSHT Persiapkan Diri Bila Ingin Jadi Anggota Polri

Menjadi seorang anggota Polri adalah cita-cita yang sangat mulia, karena disamping mendapatkan pekerjaan, para generasi muda juga akan menjalankan tugas mulia yakni melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat.

Untuk mewujudkan cita-cita tersebut tidaklah mudah karena diperlukan berbagai kesiapan menyangkut fisik, mental dan juga akademik.

Hal ini diutarakan Kapolres Belu, AKBP Yosep Krisbiyanto, S.I.K saat melakukan tatap muka dengan anggota perguruan silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Belu, di Santa Cruz, Kelurahan Fatukbot, Kecamatan Atambua Selatan, Kabupaten Belu cabang Belu, jumat (25/11/2022).

"Setiap tahunnya Polri membuka kesempatan seluas-luasnya kepada putra-putri dari daerah manapun di Indonesia, yang memenuhi persyaratan untuk mengabdi kepada negara melalui profesi sebagai anggota Bhayangkara. Jadi kepada adik-adik remaja PSHT yang masih duduk di bangku SMA, kalau berminat masuk Polisi harus mempersiapkan diri dari sekarang karena menjalani serangkaian tes itu tidak mudah"ungkap Kapolres Belu.

"Mulai dari sekarang harus rajin belajar dan jaga fisik dengan baik. Dalam tes nanti, ada namanya pemeriksaan kesehatan, jadi adik-adik betul menjaga kesehatan dan rajin berolah raga. Yang suka merokok dan minum-minum, hentikan kebiasaan itu dari sekarang. Yang suka kebut-kebutan, lebih baik tinggalkan kebiasaan tersebut karena sekali kalian celaka, maka sia-sialah cita-cita kalian"pesan Kapolres Belu.

Kaitan dengan tes Polisi, Kapolres Belu menegaskan kepada remaja PSHT untuk tidak mudah percaya dengan oknum masyarakat yang menjanjikan kelulusan karenai pada prinsipnya seleksi penerimaan calon anggota Polri ini menerapkan prinsip Betah (Bersih, Transparan, Akuntabel, Humanis).

"Dalam tahapan seleksi, baik itu Tamtama hingga Perwira semuanya gratis. Jangan percaya kepada oknum-oknum yang menjanjikan kelulusan, bahwa mereka bisa membantu dengan catatan siapkan sekian. Jangan percaya karena semua tahapan bisa Kita lalui dengan kemampuan diri kita masing-masing"lanjut Kapolres Belu.

"Dan bila ada oknum calo atau yang mengatas namakan panitia atau Pejabat Polisi dan menjanjikan kelulusan, jangan adik-adik percaya karena tes Polisi ini gratis asal kita mau berusaha sungguh-sungguh dengan belajar dan berlatih ”lanjut Kapolres Belu.

Untuk diketahui, kedatangan Kapolres Belu dan rombongan dalam rangka silaturahmi sore tadi sekitar pukul 16.10 wita, disambut hangat Ketua PSHT Belu, Ruben Tavares bersama Pengurus dan anggota PSHT.

Kapolres Belu menyampaikan, kunjungan tersebut merupakan sambang Kamtibmas dalam membangun silaturahmi dan sinergitas demi terciptanya Kamtibmas yang kondusif di wilayah kabupaten Belu.

"Melalui silaturahmi ini, Kami mengajak pak Ketua beserta seluruh anggota PSHT untuk mendukung tugas pokok kami (Polri) demi terus menciptakan situasi yang sejuk dan damai di kabupaten Belu seperti sekarang ini"kata Kapolres Belu.

"Kami minta kerjasamanya, terlebih sebentar lagi Kita akan menghadapi perayaaan Natal dan pergantian tahun 2022. Apabila terjalin kerjasama yang baik antara Polri dengan seluruh elemen masyarakat, maka yang menjadi halangan dalam pelaksanaan tugas terkait kamtibmas, akan cepat diselesaikan dengan baik serta dapat Kita minimalisir”ungkap Kapolres Belu.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Belu juga memberikan nomor telepon pribadinya kepada Ketua PSHT dan pengurus sehingga kedepannya bisa menjalin kerja sama yang baik dalam menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Belu agar tetap aman dan kondusif.

Ketua PSHT Belu, Ruben Tavares pada kesempatan tersebut menyampaikan terima kasih atas kunjungan silaturahmi Kapolres Belu beserta rombongan, 

Dirinya beserta pengurus dan anggota PSHT, berkomitmen penuh untuk turut membantu Polri dalam mewujudkan situasi Kamtibmas di Belu yang aman dan kondusif.